SORONG – Vega Hotel mengadakan acara launching thematic Gallery Fusion Dinner, buffet all you can eat dengan tema “JemPur Fest” pada Sabtu (01/02/2025) malam.

General Manager (GM) Vega Hotel, Agus Sunarto mengatakan bahwa, pihaknya menghadirkan gallery fusion bertema JemPur Fest dengan harapan memberikan satu hal yang baru, sehingga para tamu atau pelanggan Vega tidak merasa bosan.
“Mengapa tema ini (JemPur Fest) kita bawa, karena jujur saja kita mencintai local wisdom (kearifan lokal), itu mau tidak mau sebagai icon Sorong atau pada umumnya di Papua ini harus kita hidupkan mulai dari kecil ini,” ujarnya.
Dikatakan bahwa kedepan ada tema-tema lain lagi di Vega Hotel, seperti Javanis Jawa, Jimbaran Bali, dan lain sebagainya, kebetulan kali ini Vega Hotel mengambil tema yang dekat yaitu Jembatan Puri (Jempur), karena dapat bahannya cepat, tepat, juga sesuai dengan yang ada di sini.
“Kita juga tetap melanjutkan program M6 2025, yaitu Makan minum, Menginap, Massage, Mandi di kolam, Menikah, Meeting, untuk mendapatkan kesempatan memperoleh hadiah, dan hadiah yang sudah berlangsung beberapa tahun ini yang dua tahun ini kita mengeluarkan mobil, akan kita lanjutkan tahun ini, di mana untuk tahun ini kita siapkan hadiah Mobil Daihatsu Ayla dan Motor Honda Scoopy, yang diundi akhir tahun,” ungkapnya.
Ditambahkan Agus bahwa dengan adanya JemPur Fest ini pihaknya lebih variatif dalam menyediakan menu, dan karyawan pun lebih rileks dalam berinteraksi dengan para tamu, tidak terus dalam kondisi tegang, karena ini juga sekaligus untuk gathering para tamu.”Mohon maaf ini mumpung masih awal tahun sehingga kedepannya para tamu sudah tahu produk Vega Hotel apa yang baru di-upgrade sehingga para tamu sudah punya pilihan, karena apa kamar sekarang 183 sudah bisa terjual, dan 13 meeting room, ballroom dan convention sudah siap dijual,” terangnya.
Dikatakan bahwa tamu atau pelanggan yang ke Vega Hotel pada Sabtu malam (malam Minggu) untuk menikmati sajian menu-menu lezat JemPur Fest hanya membayar Rp 200 ribu/orang, makan sepuasnya.”Ada juga layanan take way, para tamu setelah makan sepuasnya bisa membeli ikan, cumi, udang, sayuran, buah-buahan untuk dibawa pulang dan dimasak di rumah,” tegasnya.(akh)