• Profil
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak
Selasa, 21 Maret 2023
Radar Sorong
Advertisement
  • Berita Utama
  • Metro Sorong
  • Sorong Raya
  • Lintas Papua
  • Nasional
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Sport
  • Feature
No Result
View All Result
  • Berita Utama
  • Metro Sorong
  • Sorong Raya
  • Lintas Papua
  • Nasional
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Sport
  • Feature
No Result
View All Result
Radar Sorong
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home Metro Sorong

Kelola Sampah, Pemerintah Siap Gandeng Bank Sampah

by admin
8 Februari 2023
in Metro Sorong
0
Kelola Sampah, Pemerintah Siap Gandeng Bank Sampah

Plt. Kadis Lingkungan Hidup, Kehutanan dan Pertanahan Papua Barat Daya, Julian Kelly Kambu, ST.MSi ketika mengunjungi lokasi Bank Sampah.(Fauzia/Radar Sorong)

Share on FacebookShare on WhatsApp
ADVERTISEMENT

SORONG-Dalam rangka menangani dan menuntaskan permasalahan sampah di Sorong Raya, Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya akan berkolaborasi dengan Bank Sampah Sorong Raya.
Hal tersebut dikatakan Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kehutanan dan Pertanahan Papua Barat Daya, Julian Kelly Kambu, ST.MSi ketika mengunjungi Lokasi Bank Sampah Sorong Raya yang terletak di Km 12 Jalan Makbon, Rabu (8/2).


“Kita akan bersinergi, berkolaborasi dan membuat inovasi dengan bermitra dengan Bank Sampah Sorong Raya dan mitra lainnya untuk menangani dan mengurangi sampah,” katanya.

Berita Terkait

Belanja APBN PBD Triwulan I  Masih Rendah

Belanja APBN PBD Triwulan I Masih Rendah

21 Maret 2023
15
ZF Ditemukan tak Bernyawa di Kamarnya

ZF Ditemukan tak Bernyawa di Kamarnya

21 Maret 2023
25
Tingkatkan Layanan, PLN UP3 Sorong Gelar Raker

Tingkatkan Layanan, PLN UP3 Sorong Gelar Raker

19 Maret 2023
35


Sehingga, Hari ini pihaknya mengundang salah satu Mitranya perusahaan United Tractor bersama-sama seluruh pegawai untuk melihat apa yang ada di dalam Bank Sampah Sorong Raya.

ADVERTISEMENT


“Selama ini kami hanya mendengarkan bank sampah, tapi isi bank sampah itu seperti apa. Nah, itu yang harus dilihat. Karena kita hidup di jaman sekarang itu lihat dulu, kemudian percaya. Kalau di jaman dulu itu tanpa melihat, sudah percaya,” ujarnya.


“Sehingga hari ini kita berkunjung untuk melihat langsung konsep bagaimana Bank Sampah Sorong Raya dalam menangani sampah, yakni sampah anorganik seperti botol, kertas dan lain-lain. Tapi juga menangani sampah organik, yakni sisa-sisa makanan apapun bentuknya diantaranya ikan, sayur, dan roti. Semua bisa diolah dengan menggunakan belatung,” sambungnya.


“Jadi Belatung berfungsi dan tidak ada sampah, itu kelebihan. Kedepan kami akan menggerakkan semua wilayah yang ada di Papua Barat Daya untuk menggunakan konsep ini,” ujarnya.


Kelly, berharap kepada Semua kepala daerah harus berpikir bagaimana mengurangi sampah, karena sudah ada perintah dari Presiden Jokowi meminta kita tidak hanya berpikir inflasi saja, tapi kita harus berpikir bagaimana melakukan reboisasi terutama Mangrove untuk penyerapan karbon, guna penurunan pemanasan global. Dan bagaimana mengolah sampah.

ADVERTISEMENT


“Maka kami meminta juga kepada semua pemilik kebijakan agar kita berpikir bagaimana kita support dengan kebijakan tersebut. Karena selama ini Bank Sampah jalan sendiri tanpa ada bantuan dari Pemerintah. Sehingga saya harap DPR dapat membuat kebijakan tuk menyisihkan anggaran untuk support Bank Sampah,” harapnya.


Sementara itu, Koordinator Bank Sampah Sorong Raya, Pretty Christina mengatakan bahwa dalam pengelolaan sampah dibagi menjadi 2 yakni pengurangan sampah dan diolah menjadi bisnis.


“Pengiriman sampah ke Surabaya. Dikirim tergantung request dari pabrik. Misalnya dicacah atau dipilah saja. Sebelum pandemi kita bisa 1 bulan 2 kali pengiriman. Dalam 1 konteiner 7-8 ton. Tapi sekarang 3-4 bulan baru mengirim hanya 1 konteiner. Harganya kan setiap tahun itu bisa dua kali naik, untuk sekarang 14,5 juta,” jelasnya.


Sementara itu, Administration Departement Head PT. United Tractor, Tbk. Muhammad Afif Fauzan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dinas Lingkungan Hidup dan Bank Sampah yang telah mengajak pihaknya untuk berkolaborasi dalam penanganan sampah.
“Sebelumnya terkait reboisasi. Sekarang kita dipercayakan untuk menggandeng kembali terkait pengurangan dan penanganan sampah,” pungkasnya.(zia)

ADVERTISEMENT
Previous Post

Dosen Unimuda PKM di Katinim

Next Post

Semua Penumpang Susi Air Dievakuasi, Pilot Masih Dicari

Related Posts

Belanja APBN PBD Triwulan I  Masih Rendah
Metro Sorong

Belanja APBN PBD Triwulan I Masih Rendah

21 Maret 2023
15
ZF Ditemukan tak Bernyawa di Kamarnya
Metro Sorong

ZF Ditemukan tak Bernyawa di Kamarnya

21 Maret 2023
25
Tingkatkan Layanan, PLN UP3 Sorong Gelar Raker
Metro Sorong

Tingkatkan Layanan, PLN UP3 Sorong Gelar Raker

19 Maret 2023
35
Pj Gubernur Sidak, Pastikan Stok-Harga Bapok Aman
Metro Sorong

Pj Gubernur Sidak, Pastikan Stok-Harga Bapok Aman

18 Maret 2023
26
Prajurit Pasmar 3 Latih Kecepatan Menembak
Lintas Papua

Prajurit Pasmar 3 Latih Kecepatan Menembak

17 Maret 2023
20
Jalin Silaturahmi, Danpasmar 3 Kunjungi SKK Migas Pamalu
Berita Utama

Jalin Silaturahmi, Danpasmar 3 Kunjungi SKK Migas Pamalu

16 Maret 2023
36
Next Post
Semua Penumpang Susi Air Dievakuasi, Pilot Masih Dicari

Semua Penumpang Susi Air Dievakuasi, Pilot Masih Dicari

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

UMKM Papua Barat Kesulitan Pasarkan Produk

UMKM Papua Barat Kesulitan Pasarkan Produk

21 Maret 2023
9
Belanja APBN PBD Triwulan I  Masih Rendah

Belanja APBN PBD Triwulan I Masih Rendah

21 Maret 2023
15
ZF Ditemukan tak Bernyawa di Kamarnya

ZF Ditemukan tak Bernyawa di Kamarnya

21 Maret 2023
25
172 CJH Manokwari Ikuti  Manasik Haji

172 CJH Manokwari Ikuti Manasik Haji

21 Maret 2023
10
Radar Sorong

Radar Sorong telah meluncurkan Portal Berita Online yaitu radarsorong.id yang lebih memudahkan masyarakat mendapatkan informasi terpercaya dan actual dari Harian Pagi Radar Sorong.

Follow Us

Kategori Beritra

  • Berita Utama
  • Ekonomi
  • Feature
  • Internasional
  • Lainnnya
  • Lintas Papua
  • Metro Sorong
  • Nasional
  • Nusantara
  • Sepakbola
  • Sorong Raya
  • Sport

Berita Terbaru

UMKM Papua Barat Kesulitan Pasarkan Produk

UMKM Papua Barat Kesulitan Pasarkan Produk

21 Maret 2023
Belanja APBN PBD Triwulan I  Masih Rendah

Belanja APBN PBD Triwulan I Masih Rendah

21 Maret 2023
  • Profil
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak

© 2021 - Radar Sorong - Developed by Tokoweb.co

No Result
View All Result
  • Berita Utama
  • Metro Sorong
  • Sorong Raya
  • Lintas Papua
  • Nasional
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Sport
  • Feature

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
error: Content is protected !!