SORONG- Memperingati HUT TNI ke-78, TNI AL akan menggelar dua kegiatan secara serentak di seluruh wilayah tanah air.
Panglima Koarmada III, Laksamana Muda (Laksda) Rachmad Jayadi mengungkapkan, pada 24 September lusa, digelar kegiatan bhakti kesehatan yang dipusatkan di Alun-alun Aimas Kabupaten Sorong.
Kegiatan bhakti kesehatan ini dilaksanakan jajaran TNI AL secara serentak di 78 titik di seluruh Indonesia. “Nah salah satunya di Aimas Kabupaten Sorong, kita akan laksanakan bakti kesehatan dengan 1.000 orang donor darah, 101 yang mau sunat, 1.000 orang yang akan melaksanakan pemeriksaan umum dan gigi,”terang Laksda TNI Rachmat Jayadi didampingi Kadispen Koarmada III Kolonel Laut (KH) R. Doni Kundrat.
Selain kegiatan bhakti kesehatan, tanggal 26 September, meramaikan HUT TNI ke-78, Koarmada III juga akan melaksanakan bazar di Alun-Alun Aimas Kabupaten Sorong.
“Kita mau kumpulkan para para UMKM. Dan gongnya (HUT TNI ke-78) pada 6 Oktober kita akan melaksanakan pagelaran wayang kulit di Pasar Mariat, semalam suntuk. Kita mulai jam 8 malam sampai pagi. Ini pun dilaksanakn di 78 titik, untuk di Papua ada 3 tempat yakni , di Sorong, Merauke dan Biak,”terang Pangkoarmada III Laksda TNI Rachmad Jayadi.
Ditambahkan, rangkaian kegiatan HUT TNI ke-78 akan dipimpin oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono di Jakarta. “ Di wilayah arat main, wilayah tengah main dan kita di wilayah timur pun main,”tandas Pangkoarmada III.
Jenderal bintang dua ini pun mengatakan dalam kegiatan pagelaran wayang kulit , Ia akan mencoba menantang kemampuan para mace-pace di Sorong. “Saya suruh jadi sinden, supaya dia bisa menyanyi lagu Jawa. Dan saya ingin memadukan budaya kita, saya nyanyi lagu Papua, dia nyanyi lagu Jawa,”pungkas Laksma TNI Rachmad Jayadi. (ros)