Korwil: Beliau Menjadi Representasi atau Mewakili Rakyat dari Daerah Timur
SORONG – Relawan Andi Amran Sulaiman (RAAS) Kabupaten/Kota Sorong telah resmi melakukan deklarasi untuk mendukung pencalonan Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, M.P. yang merupakan Menteri Pertanian dalam Kabinet Kerja 2014–2019 sebagai Calon Wakil Presiden pada Pemilu mendatang.
Koordinator Wilayah Papua Barat, Hasbullah, menilai Andi Amran Sulaiman sosok yang tepat untuk masyarakat Indonesia khususnya di wilayah Timur. Sebab masyarakat rindu sosok humanis dan merakyat seperti Andi Amran Sulaiman.
“Kami lakukan deklarasi ini sebagai bentuk dukungan kepada bapak Andi Amran Sulaiman sebagai kandidat 02 RI dari Indonesia Timur. Mudah-mudahan beliau sebagai orang dari bawah (sederhana) dan juga mantan kementerian, dapat mewakili masyarakat Indonesia Timur untuk lebih baik lagi kedepannya,” katanya, Jumat (24/9).
Baginya, Indonesia tidak butuh pemimpin yang pandai berbicara atau beretorika saja. Indonesia akan lebih maju jika Andi Amran Sulaiman menjadi Wakil Presiden, karena terbukti Andi Amran Sulaiman telah banyak menggores prestasi dan manjadi pengusaha sukses. Deklarasi juga dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia bertepatan dengan Hari Tani Nasional.
“Basic beliau di pertanian, sehingga deklarasi ini dilakukan dalam momen Hari Tani Nasional,” ujarnya.Ia menyebutkan profil singkat sosok Andi Amran Sulaiman, yakni lahir di Bone, Sulawesi Selatan pada 27 April 1968.Dalam keseharian, lebih dikenal dengan nama Amran Sulaiman. Ia merupakan Menteri Pertanian Kabinet Kerja Jokowi-JK yang menjabat dari 27 Oktober 2014, hingga tahun 2019.
Amran Sulaiman merupakan satu di antara menteri dari kalangan profesional yang ditunjuk Presiden Jokowi. Selain itu, juga menjadi representasi atau wakil dari daerah timur.
Amran Sulaiman membuat berbagai inovasi di bidang pertanian. Diawali dengan cara menanggulangi tikus, membuat pestisida dan menanggulangi hama.
Kala itu, Amran Sulaiman melakukan uji coba dan presentasi untuk mematenkan hasil karyanya. Satu di antara hak paten yang dipegang adalah alat empos tikus Alpostran.
Berawal dari langkah tersebut, Amran Sulaiman mulai mengembangkan usaha dan bisnis.
Amran mulai menjadi produsen pestisida, pemilik perkebunan kelapa sawit, gula, tambang nikel, tambang emas dan SPBU. Semua usaha tersebut berada di bawah naungan Tiran Group.
“Tiran Group adalah milik pak Andi Amran Sulaiman. Walaupun beliau telah memiliki beberapa perusahaan di bidang pertanian dan pertambangan. Baliau juga terjun di dunia politik untuk mensejahterakan masyarakat,” tegasnya.(zia)