SORONG-Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Provinsi Papua Barat Daya, Irma Riyani Soelaiman, S.Sos., MM, membuka secara resmi kegiatan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) se-Papua Barat Daya di Mariat Hotel Sorong, Kamis (5/12/2024).
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dewan Pers bekerja sama dengan Lembaga Pers Dr. Soetomo (LPDS) yang diikuti oleh 20 jurnalis dari berbagai media yang ada di Papua Barat Daya.
Kepala Dinas Irma mengapresiasi pelaksanaan Uji Kompentesi Wartawan tersebut, karena jurnalis memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi yang akurat dan mendidik masyarakat.
“Kompetensi yang teruji akan meningkatkan kredibilitas media, khususnya di Papua Barat Daya, yang sedang giat membangun daerah,” ujar Irma.
Irma berharap UKW menjadi motivasi bagi para jurnalis agar terus meningkatkan kualitas dan berkontribusi pada pembangunan daerah.
“Profesionalisme jurnalis menjadi bagian penting dalam mewujudkan masyarakat yang cerdas dan sejahtera, serta mendukung cita-cita besar menuju Indonesia Emas 2024,” ujarnya.
Sementara itu, Pengajar LPDS sekaligus Tim Verifikasi Faktual Dewan Pers, Aloysius Ariwibowo dalam sambutannya mewakili Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu menekankan pentingnya profesionalisme wartawan dalam menghadapi tantangan zaman.
“Tema ini mengingatkan bahwa profesionalisme jurnalis adalah kunci agar terus mengembangkan kapasitas individu sekaligus mendukung pembangunan daerah agar lebih kompetitif,” ujarnya.
Ia berharap peran wartawan yang mengikuti ujian bisa mencapai hasil optimal dan tetap berkomitmen pada penerapan Kode Etik Jurnalistik.(*/zia)