MANOKWARI – Amukan ‘si-jago merah’ mengagetkan warga sekitar Pasar Wosi, Manokwari sebab tiba-tiba muncul dan membumbung tinggi disertai asap tebal, Minggu (21/5/2023) sekitar pukul 12.20 wit. Api dengan cepat menghanguskan beberapa kios yang ada di depan Terminal Pasar Wosi, sebab kios terbuat dari material kayu papan dan disertai dengan hembusan angin.
Masyarakat yang mengetahui kejadian tersebut, dengan cepat berusaha membantu mengeluarkan barang-barang dan membantu memadamkan kobaran api. Tak lama berselang, satu unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian dan berusaha memadamkan api, dibantu dengan beberapa mobil tangki air.
Kapolresta Manokwari, Kombes Pol RB Simangunsong mengatakan api tersebut berasal dari salah satu kios dan diguga akibat kompor yang meledak. “Diduga kompor yang ada di kios milik AM meledak saat sang pemilik sedang membuat makanan,” ujarnya.
Ia menuturkan saat menerima laporan tersebut, pihaknya langsung menerjunkan personil guna melakukan pengamanan dan membantu memadamkan api serta mencari tahu penyebab kebakaran. “Menurut laporan dari Kabag Ops dan Kasat Reskrim, terdapat 7 kios yang habis terbakar,” tuturnya. Akibat kebakaran tersebut, kerugian yang dialami ditaksir hingga puluhan juta rupiah. (bw)