SORONG-Astra Motor Papua selaku main dealer Honda di wilayah Papua dan Papua Barat turut ambil bagian dalam Opening Ceremony Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Tahun 2022 Regional Papua Maluku oleh PT Pertamina Patra Niaga Subholding C&T Regional Papua Maluku.
Pada kesempatan itu Astra Motor Papua membagikan materi safety riding secara online atau virtual serta offline. Prosesor Promosi Astra Motor Papua, Dulfi Ade Putra mengatakan bahwa PT Pertamina Patra Niaga Subholding C&T Regional Papua Maluku melalui fungsi Health, Safety, Security, And Environmental (HSSE) menyelenggarakan serangkaian kegiatan peringatan Bulan K3 tahun 2022 di lingkungan Regional Papua Maluku dengan melibatkan seluruh pekerja Regional Papua Maluku yang akan dilaksanakan secara Online melalui virtual maupun Offline dengan tetap ketentuan protokol kesehatan.
Lanjut dikatakan, tema yang diusung yaitu Wujudkan Budaya HSSE yang Unggul untuk Mendukung Implementasi Aspek Environment, Social and Governance Pertamina di Era Digitalisasi.
“Pada opening ceremony ini, kami dari Astra Motor Papua turut ambil bagian membagikan materi tentang safety riding. Keselamatan berkendara memang terus kami kenalkan ke semua kalangan,” katanya, Sabtu (5/2).
Diharapkan, dengan materi safety riding dengan semangat #Cari_Aman dapat meminimalisir resiko kecelakaan di jalan. Dulfi juga mengatakan Honda selalu mengedepankan safety dalam pengembangan produk.
“Hardware, pendekatan safety secara perangkat, safety kendaraan, seperti switch side stand dimana saat standar motor matic Honda turun, motor tidak bisa hidup. Kami juga melakukan secara software dengan memberikan edukasi pada semua kalangan, dalam rangka memberikan pemahaman akan pentingnya keselamatan,” ujarnya.
Corporate Communication Astra Motor Papua, Oging Adria Fitra Sakti mengajak semua orang tetap mengutamakan keselamatan. Paling awal sebelum berkendara memastikan perlengkapan berkendara. (zia)