SORONG – Perayaan Natal Raya Masyarakat Batak yang berlangsung di Gedung Serba Guna, Batalyon 762/RK, Jumat (21/1) malam dihadiri oleh Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan serta segenap masyarakat Batak Kota Sorong.
Dalam ibadah perayaan Natal Raya Masyarakat Batak Kota Sorong, dipimpin oleh Pdt. Andar Linto Lumban Tobing, M.Th , dalam Khotbahnya, Pdt Andar berharap agar masyarakat Batak di Kota Sorong dapat meningkatkan solidaritas serta memperat tali persaudaraan bersama masyarakat Papua maupun masyarakat dari suku lainnya yang mendiami Kota Sorong, maupun Papua Barat.
Kehadiran Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan sekaligus menyerahkan kunci mobil pick up secara simbolis kepada Ketua Kerukunan Masyarakat Batak Kota Sorong (KMBKS) Dr. Tagor Manurung, yang merupakan bagian dari danah Hibah
Dalam perayaan Natal Raya, mengangkat tema Cinta Kasih Kristus Yang Menggerakkan Persaudaraan, dengan sub tema eratkan persaudaraan, tingkatkan kepedulian sosial semangat berkarya di tanah Papua tercinta.
Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan dalam sambutannya, berharap dengan momen perayaan Natal Raya KMBKS ini, menghindari dan menjauhi perilaku-perilaku konsumtif dan pemborosan yang hanya akan membuat bangunan ekonomi Papua Barat rapuh. Yang terpenting adalah membawa diri untuk semakin dekat dengan Sang putra Natal sebagai pemberi hidup bagi manusia melalui perubahan dan pembaharuan pola hidup ke arah yang lebih baik.
“Saya berharap semoga Kerukunan Masyarakat Batak Kota Sorong dapat menjadi pelopor pemersatu bangsa, mitra pemerintah dalam menyelesaikan permasalahan, mendukung dalam doa, berpartisipasi aktif serta mendukung program pemerintah daerah,”jelasnya, kemarin.,
Ketua Umum, KMBKS Dr. Tagor Manurung menjelaskan bahwa kerukunan masyarakat Batak Kota Sorong menyatu dalam etnis dan agama. Dengan, jumlah penduduk sebanyak 1.050an KK atau total 5000 jiwa. Namun, dalam perayanaan Natal Raya hanya dihadiri para perwakilan marga.
“Alasan kenapa, kami baru laksanakan Natal Raya, karena kami mendapat berkat dari Pemerintah Provinsi Papua Barat melalui perjuangan Anggota DPR Papua Barat, Surung H Sibarani, SE. Tiga tahun terakhir ini kami sudah memperoleh 3 kali dana hibah dan itu berkat perjuangan Surung Sibarani serta kebaikan hati Pemerintah Provinsi khusus Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat,”ungkapnya.
Dengan perayaan Natal Raya ini, Togar berpesan agat masyarakat Batak khususnya di Kota Sorong menerapkan 5 poin dalam kehidupannya yakni bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, Memiliki semangat, memiliki kejujuean, memiliki keiklasan dan tetap rendah hati.
“Mari selaku KMBKS saling mendukung dalam keluarga agar kita dapat berguna bagi orang lain. Saya ucapkan terima kasih kepada Gubernur Papua Barat atas segala dukungan dan kehadirannya dalam kegiatan kami,”ujarnya
Ketua Panitia Natal Raya Kerukunan KMB Kota Sorong, Saut. M. Sitinjak, S.Pd.,MM berharap dengan perayaan Natal Raya ini masyarakat Batak Kota Sorong semakin erat persatuannya dan semangat dalam berkarya membangun Papua Barat.
“Dan, dengan perayaan Natal ini masyarakat Batak bisa memberikan kepedulian sosial terhadap sesama baik suku Batak maupun Suku lainnya yang berada di sekitar,”harapnya.
Dalam perayaan Natal, tambah Saut diikuti oleh 850 masyarakat Batak. Kehadiran masyarakat Batak memang di batasi dimana hanya perwakilan dari para Marga yang dapat hadir sebab masih situasi pandemi Covid-19. Meskipun demikian, sambung Saut ia merasa bangga lantaran Gubernur Papua Barat dapat hadir ditengah-tengah perayaan Natal masyarakat Batak.
“Gubernur Papua Barat melalui dana hibah Pemerintah Provinsi Papua Barat memberikan 1 unit mobil Pick Up. Jadi dana hibah yang kami peroleh, sebagiannya kami gunakan untuk membeli mobil Pick Up,”ungkapnya.
Dikatakan Saut, selama ini kerukunan Batak sudah memiliki kursi, tenda dan sound system. Tetapi, kendalanya jika masyarakat memerlukan alat-alat tersebut, mereka harus mencari mobil pick up atau menyediakan kendaraan sendiri.
“Melihat situasi itu, kami berpikir untuk pengadaan mobil pick up agar semua kebutuhan kerukunan bisa dilayani,”pungkasnya.(juh)