JAYAPURA – Gubernur Papua Lukas Enembe bangga atas pencapaian atlet road race Papua yang berhasil menyumbangkan dua medali emar di PON XX Papua tahun 2021. Gubernur Papua menyaksikan langsung balapan road race di Sirkuit Balap Motor Kebun Coklat Distrik Tanah Miring Kabupaten Merauke, Rabu (6/10). “Puji Tuhan pemenang dari cabang olahraga road race ini dari Papua dan mereka menyumbangkan dua medali emas,” kata Gubernur Papua melalui juru bicaranya, M Rifai Darus.
Gubernur lanjut Rifai Darus, bangga dengan atlet Papua yang telah mempersembahkan emas, sehingga diharapkan ini menjadi motivasi bagi cabang olahraga lainya untuk terus menyumbangkan medali bagi kontingen tuan rumah Papua.
Gubernur Papua dalam kesempatan itu juga berkesempatan mengalungkan medali emas kepada atlet peraih medali pada cabang olahraga road race. “Semoga kita semua semakin sukses dan memperoleh hasil yang maksimal sesuai dengan harapan kita semua. Papua torang bisa,” imbuhnya. (al)